Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Festival Seni Qasidah FSQ ke-XVIII Tahun 2021 Kabupaten Sergai Resmi Dibuka
Selasa, 28-09-2021 - 00:48:42 WIB
TERKAIT:
   
 

GardaTerkini.com, Serdang Bedagai - Tempat, Halaman Masjid Agung Sergai, Hadir Bupati Sergai H Darma Wijaya diwakili Sekdakab H M Faisal Hasrimy, AP, M.AP,
Ketua TP-PKK Sergai Ny. Hj. Rosmaida Darma Wijaya, Ketua DWP Sergai Ny. Uke Retno Faisal Hasrimy, Wakil Ketua DPRD Sergai Siswanto, Kakan Kemenag Sergai H. Zulkifli Sitorus, MA, Ketua MUI Sergai H. Haspul Huznain,
Forkopimda Sergai, Para Asisiten,
Para Kepala OPD, Para Camat, dan Para Dewan Juri.

Sambutan Bupati SErgai H Darma Wijaya yang dibacakan Sekdakab H M Faisal Hasrimy, AP, M.AP,
Penyelenggaraan FSQ ke-18 ini merupakan salah satu upaya dalam mengembangkan seni budaya yang Islami guna meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Melalui kegitan FQS seperti ini, kita semua khususnya generasi muda Islam akan termotivasi untuk melestarikan seni budaya Islami yang sudah tergerus oleh zaman.

Kita juga berharap dengan kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dan Pemkab Sergai, sebagaimana yang tertuang dalam tema penyelenggaraan kegiatan ini yaitu “Melalui FSQ ke-18 Kabupaten Sergai, kita ciptakan generasi Islami untuk mewujudkan masyarakat yang religius.

Dengan penyelenggaraan kegiatan ini, ucapnya, visi Kabupaten Sergai dalam menjadikan Sergai yang Maju Terus; Mandiri, Sejahtera dan Religius, dapat terwujud.

Berharap FSQ juga diharapkan dapat melahirkan generasi Islam yang berprestasi serta mencari bibit-bibit yang berkualitas yang nantinya akan menjadi duta Kabupaten Sergai pada festival tingkal provinsi maupun tingkat nasional.

Kita berharap dengan prestasi generasi muda yang kita miliki, dapat menjadikan Kabupaten Sergai sebagai kabupaten yang cukup diperhitungkan oleh kabupaten/kota lainnya. Terakhir, yang tak kalah penting, saya mengimbau kepada peserta dan para dewan juri FSQ unyuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan sering mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, hindari kontak langsung dan tetap menjaga jarak.

Laporan Ketua Panitia Penyelenggara Kegiatan oleh Sekdakan H M Faisal Hasrimy yang disampaikan Asisten Ekbangsos Ir H Kaharuddin, MM, Kegiatan ini akan dilaksanakan mulai tanggal 27 sampai dengan 30 September 2021. Ada 2 poin yang jadi maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan ini, yaitu yang pertama untuk meningkatkan minat seni qasidah sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan syiar yang Islami dan kedua untuk mengembangkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT guna mendukung visi dan misi Kabupaten yang Maju Terus.

FSQ diikuti oleh 17 Kecamatan se-Sergai dengan total peserta kafilah 277 orang. Sedangkan untuk cabang-cabang yang diperlombakan, jelas Sekdakab, terdiri dari dua yaitu Qasidah Klasik yang terbagi ke dalam cabang Qasidah Klasik Dewasa dengan jumlah peserta sebanyak 88 orang dan Cabang Qasidah Klasik Remaja yang akan diramaikan 131 peserta. Sedangkan cabang kedua adalah Bintang Vokalis Gambus yang terbagi ke dalam 3 bagian yaitu Vokalis Gambus Dewasa yang diikuti 21 orang, kemudian Vokalis Gambus Remaja dengan jumlah peserta sebanyak 24 orang dan terakhir Vokalis Gambus Anak-anak dengan peserta 13 orang.

Sedangkan untuk sumber dana penyelenggaraan ini dibebankan kepada APBD Kabupaten Sergai Tahun Anggaran 2021. Acara ini digelar dengan menerapkan protokol kesehatan dan seluruh peserta harus sudah divaksin, dibuktikan dengan menunjukkan sertifikat vaksin minimal yang pertama.(derman yatviko)




 
Berita Lainnya :
  • Tabligh Akbar Bermarwah dan Kampanye Calon Gubernur Riau nomor urut 1
  • Festival Sastra Sungai Jantan 2024 Resmi Dibuka, Dorong Generasi Baru Lestarikan Budaya Melayu
  • Serap Aspirasi Warga Renah Kasah , Cawabup Ezi Naik Motor Trabas Jalan di Atas Rawa Rawa
  • Perayaan Perak HUT Kabupaten Rokan Hulu ke-25 Sukses Digelar dengan Ragam Kegiatan Meriah
  • SSDM Polri Berikan Penghargaan Pin Emas Untuk Atlet Polri Berprestasi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Tabligh Akbar Bermarwah dan Kampanye Calon Gubernur Riau nomor urut 1
    02 Festival Sastra Sungai Jantan 2024 Resmi Dibuka, Dorong Generasi Baru Lestarikan Budaya Melayu
    03 Serap Aspirasi Warga Renah Kasah , Cawabup Ezi Naik Motor Trabas Jalan di Atas Rawa Rawa
    04 Perayaan Perak HUT Kabupaten Rokan Hulu ke-25 Sukses Digelar dengan Ragam Kegiatan Meriah
    05 SSDM Polri Berikan Penghargaan Pin Emas Untuk Atlet Polri Berprestasi
    06 Pria Pelaku Pencurian HP di Bengkalis Diamankan Satreskrim Polres Bengkalis
    07 Jokowi Bakal Dianugerahi Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana
    08 Sosialisasi Anti Bullying dan Kekerasan di MI Nurus Saidin Kampung Rawang Kao
    09 Puncak Peringatan Upacara Hari Jadi Kabupaten Siak ke-25
    10 Pengurus Persatuan Masyarakat Batak Duri Sejahtera Periode 2022 - 2026 di Kukuhkan
    11 Mahasiswi UniLak Prestasi Inter Regu Putri Sepak Takraw Season 10, Camat Koto Gasib Berikan Penghargaan
    12 BAZNAS Salurkan Bantuan untuk 717 Mustahik Dalam Perayaan HUT Kabupaten Siak ke-25
    13 Diduga Sarang Korupsi, Rumah Sakit Jiwa Tampan Pekanbaru Perlu Mendapat Sorotan APH
    14 Dukungan Terus Berdatangan di Kediaman Calon Wakil Bupati Kerinci Ezi Kurniawan No Urut 2
    15 Sejumlah Nama Orang Dalam Notaris Tanpa Persetujuan, Saudara Hondro Dilaporkan ke Polda Riau
    16 Unit Gakkum Sat Lantas Polres Siak Laksanakan Pencarian Pelaku Tabrak Lari ke Sumatera Barat
    17 Penampilan Artis Negeri Jiran Malaysia Curi Perhatian Warga Siak
    18 Bazar Ekonomi Kreatif di FSB, Beri Ruang Bagi UMKM Lokal Untuk Berkembang
    19 Pelaku UMKM Senang Jualan di Bazar FSB di Fasilitasi Pemkab Siak
    20 Camat Mandau Hadiri Musrembang Desa Bathin Betuah & Desa Harapan Baru
    21 Pimpinan DPRD Kabupaten Pelalawan Ucapkan Sumpah Janji Pada Acara Rapat Paripurna
    22 Sat Lantas Polres Pelalawan Mengadakan Police Goes To School di Sekolah SMAN 1 Ukui
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © GardaTerkini.com | Media Online | Bertindak demi Kebenaran