Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Wabup Bursel Harap Pengurus PERKASA Tabur Cinta dan Kasih Sayang
Senin, 12-07-2021 - 21:21:42 WIB
TERKAIT:
   
 

GardaTerkini.com, Namrole - Wakil Bupati Buru Selatan, Gerson Eliazer Selsily berharap Pengurus dan seluruh Persekutusn Keluarga Besar Saparua (PERKASA) Kabupaten Buru Selatan akan terus menabur cinta dan kasih sayang. Hal iitu disampaikan Selsily dalam sambutannya ketika menghadiri pelantikan Pengurus PERKASA Kabupaten Buru Selatan periode 2021-2024 yang dilakukan di gedung gereja Wae Fuhan Prangit Jemaat GPM Labuang, Minggu (11/07/2021) malam.

“Saya Wakil Bupati Buru Selatan  mengucapkan selamat untuk dilantiknya Persekutuan Keluarga Besar Saparua, semoga kedepan akan terus menabur cinta dan kasih sayang dalam membina hubungan keluargaan diantara saudara—saudara tetapi juga dengan semua orang yang saudara jumpai di negeri ini,” kata Selsily.

Menurutnya, persekutuan hidup orang basudara, satu kampung, satu negeri, satu pulau adalah hal terindah dan menjadi sebuah kekuatan saat kita berada di tanah rantau.

“Sebab itu, saya memberikan apresiasi atas terbentuknya persekutuan ini, apalagi didalamnya terkandung nilai-nilai spiritual orang beriman,” ucapnya.
Olehnya itu, lanjutnya, janganlah menjauhkan diri dari pertemuan keluarga dan perkumpulan para sahabat karena orang yang paling dekat dalam hidup ini dan siap menolong kita di setiap waktu adalah kerabat dan sahabat. Sebab itu, banyak postingan di media sosial yang berkata,“Tamang Barasa Sodara.

“Apalagi kita yang memang punya hubungan saudara, punya hubungan kekeluargaan, maka sudah tentu hubungan kita akan lebih manis, lebih erat dan melahirkan kerukunan, kasih dan sukacita. Sebab, kita diingatkan bahwa berkat Tuhan akan tercurah bagi mereka yang hidup saling mengasihi. Dalam kenyataan kita tidak bisa mengabaikan perbedaan, cara pandang, dan prinsip serta komitmen setiap individu dalam sebuah persekutuan,” ujarnya.

Karena itu Selsily ingin berpesan, bahwa perbedaan adalah sebuah kekayaan besar diantara kita dan hal itu mesti dirawat dengan baik sehingga melahirkan potensi besar yang positif bagi merajut tali kasih dalam hidup dengan penuh kedamaian dan kebahagiaan, tetapi juga melahirkan kekuatan dan komitmen keluarga ini untuk bersama membangun Kabupaten Buru Selatan sehingga Buru Selatan akan menjadi rumah hunian yang nyaman bagi orang Saparua dan kita semua yang adda dalam realitas hidup di Namrole.

“Tujuan pembentukan persekutuan ini adalah untuk saling mengenal dan saling membantu satu sama lain dengan tetap menjaga dan menjunjung budaya dan adat istiadat masyarakat Buru. Khususnya di Kabupaten Buru Selatan dengan falsafah hidup ade kaka atau Kai Wai. Artinya Kai Wai itu sendiri lebih luas dapat dipahami sebagai bentuk penerimaan oleh orang Buru untuk semua orang yang datang dan berdiam di negeri ini sebaagai bagian yang tidak terpisahkan dari hidup komunitas masyarakat adat,” jelasnya.

Maka kita semua, tambah Selsily, baik yang datang dari Saparua, maupun yang ada di Pulau Buru kita semua telah menjadi satu keluarga. Sebagai Wakil Bupati Buru Selatan saya menyambut baik Persekutuan Keluarga Besar Saparua dan memberikan dukungan positif, karena langkah saudara-saudara telah menciptakan ruang untuk memupuk silahturahmi dalam kasih sayang bagi anggota keluarga dan semua orang di tengah realitas masyarakat kita yang majemuk,” katanya.

Lanjutnya, kemajemukan adalah anugerah yang mesti kita syukuri. Karena itu, dalam berbagai perbedaan kita tingkatkan hubungan kekeluargaan, pela gandong, dalam bingkai budaya kai wai. Selanjutnya, saya sebagai Wakil Bupati Buru Selatan yang juga adalah bagian dari saudara-saudara, saya mengharapkan dukungan dan doa dari Persekutuan Keluarga Besar Saparua untuk bersama menata roda pemerintahan dan menghadirkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat di Bumi Fuka Bipolo tercinta,” harapnya.

Marilah kita berdoa, tambah Selsily, kiranya apa yang telah kita lakukan malam ini memberikan keekuatan iman kepada kita semua serta memberikan dampak positif bagi masyarakat Buru Selatan menuju masa depan yang lebih baik dilandasi dengan semangat Satukan Hati Membangun Negeri (Lolik Lalen Fedak Fena).
“Sekali lagi saya mengucapkan selamat bertugas, selamat melayani baggi Pengurus Persekutuan Keluarga Besar Saparua yang telah dilantik,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua PERKASA Kabupaten Buru Selatan, Kenny Luhukay dalam sambutannya menjelaskan, PERKASA ada di Buru Selatan atas perkenaan Tuhan, dimana Tuhan  menggerakan beberapa orang untuk mempersatukan keluarga anak cucu yang berasal dari Pulau Saparua untuk mempermuliakan nama Tuhan serta mempererat tali persaudaraan anak cucu Saparua yang ada di Bumi Fuka Bipolo tercinta ini.

“DiharapkanPersekutuan ini hadir untuk dapat memberi dampak yang berarti bagi keluarga besar anak cucu Saparua yang ada di Buru Selatan serta dapat mendukung pemerintah dengan program-program pembangunan daerah maupun menjadi mitra Gereja dalam mengemban misi Allah bagi umatNya di Buru Selatan,” kata Luhukay.
Pada kesempatan itu, Luhukay turut mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Buru Selatan yang turut hadir dalam ibadah ini serta dapat memberi dukungan bagi Persekutuan ini.

“Ucapan terima kasih saya sampaikan juga kepada Para Perintis PERKASA, Bapak Jemy Jacobs dan Ibu Ko Luhukay yang telah bersama-sama merintis persekutuan ini beberapa bulan yang lalu. Terima kasih juga saya sampaikan buat bapak/ibu pembina PERKASA serta ketua-ketua persekutuan yang boleh hadir dalam ibadah sekaligus acara pelantikan pengurus PERKASA ini,” ucapnya.

Sementara itu, Jemy Jacobs selaku Perintis pembentukan PERKASA di Kabupaten Buru Selatan dalam sambutannya turut menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan.
“Sebab dalam kasih Tuhan kita semua hadir di malam ini dalam kenyataan persekutuan yang sungguh indah, inilah anak-anak yang berasal dari Saparua,” katanya.

Menurutnya, mimpi dan kerinduan yang dimiiliki untuk menghimpun anak cucu asal Pulau Saparua dilandasi harapan untuk merajut tali kekeluargaan dalam bingkai orang saudara penuh cinta dan kasih.
“Saat berada di tanah rantau akhirnya terwujud sudah. Tujuannya sederhana saja, yaitu katong laeng lia laeng dalam susah dan senang. Apalagi dalam kondisi dunia saat ini, maka saling mendoakan dan saling menguatkan dalam berkat terbesar dalam hidup ini,” ucapnya.

Ia berharap Pengurus PERKASA yang telah dilantik akan diberkati oleh Tuhan untuk mengurus persekutuan ini serta melayani semua orang di Bumi Fuka Bipolo.
“Pepatah usang, dimana bumi di pijak disitu langit dijunjung. Katong hidup berdamai dengan semua orang disini,” tuturnya.
Untuk diketahui, ibadah PERKASA sekaligus pelantikan Pengurus PERKASA itu dipimpin oleh Pendeta HR Lessil.

Adapun Pengurus PERKASA periode 2021-2024 yang dilantik terdiri dari Pengurus inti, yakni : Kenny Luhukay (Ketua), Elvis Charles Lahallo (Wakil Ketua), Edwin Matulessy (Sekretaris), Marlan Semuel Lahallo (Wakil Sekretaris) dan Marsje Manuhuttu (Bendahara).

Pengurus tersebut turut dibantu oleh sejumlah pengurus lainnya, yakni Seksi Kerohanian yang terdiri dari Jemmy Jacobs (Ketua), Ko Lesnussa, Ko Luhukay, Mirel Tomasoa dan Isye Pattiasina sebagai anggota.

Untuk seksi sosial terdiri dari Oni Hehakaya (Ketua), Stefi Pattiwaelapia, Oi Toumahu, Ake Sasabone, Vecky Wattimena,Yandri Lekatompessy dan Hein Hitipeuw sebagai anggota. Seksi Penghubung terdiri dari Revii Sasabone (Ketua), Gres Latumahina, Sandra Luhulima, Novi Selanno dan Marchelo Kippuw sebagai anggota.

Seksi Keamanan terdiri dari Hengki Lawalatta (Ketua), Angky Peimahul, Andre Waelauruw, Oni Lewol dan Bravel Matatula sebagai anggota.
Tak hanya itu, Pengurus PERKASA pun turut dilengkapi dengan Pembina yang terdiri dari Pendeta HR Lessil, Pendeta Nita Mairima, Cone Hully, Cones Sahetapy, Arens Solissa, Ais Aponno, Alen Pattiwaelapia dan Lien Mattulessy/Latbual.

Proses pelantikan itu turut ditandai dengan penyematan lenso adat kepada kelima Pengurus Inti PERKASA, yakni Wakil Bupati Buru Selatan, Gerson Eliaser Selsily menyematkan lenso adat kepada Ketua PERKASA Kenny Luhukay, Pendeta Jems Tasane menyematkan lenso adat kepada Wakil Ketua PERKASA Elvis Charles Lahallo, Sami Latbual menyematkan lenso adat kepada Sekretaris PERKASA Edwin Matulessy, Ketua Nusahalawano Frangky Tomasoa menyematkan lenso adat kepada Wakil Sekretaris PERKASA Marlan Semuel Lahallo serta Ake Sasabone menyematkan lenso adat kepada Bendahara PERKASA Marsje Manuhuttu. (Red)




 
Berita Lainnya :
  • Dandim 0322/Siak Bersama Kapolda Riau dan Forkopimda Tanam 1.000 Pohon, Wujudkan Siak Hijau nan Asri
  • Bupati Siak Pimpin Rapat Forkopimda dan Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih
  • Ditugaskan Jadi Plt Ketua APDESI Rohil, Syaiful Abdul Chalid Siap Bersinergi & Dukung Visi & Misi Pemerintah
  • Tegur Polisi Ugal-ugalan, Warga Bonai Diduga Jadi Korban Penganiayaan
  • Konsep Menarik, Wisata Susur Sungai dan Makan Beghanyut Pengalaman Menyenangkan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Dandim 0322/Siak Bersama Kapolda Riau dan Forkopimda Tanam 1.000 Pohon, Wujudkan Siak Hijau nan Asri
    02 Bupati Siak Pimpin Rapat Forkopimda dan Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih
    03 Ditugaskan Jadi Plt Ketua APDESI Rohil, Syaiful Abdul Chalid Siap Bersinergi & Dukung Visi & Misi Pemerintah
    04 Tegur Polisi Ugal-ugalan, Warga Bonai Diduga Jadi Korban Penganiayaan
    05 Konsep Menarik, Wisata Susur Sungai dan Makan Beghanyut Pengalaman Menyenangkan
    06 Peringati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2025 Di Mandau Dihadiri Bupati Bengkalis
    07 Dugaan Pungli di SMA 4 Kerinci, Warga Pertanyakan Uang Komite Rp.60 Ribu per Bulan per Siswa
    08 Surat Edaran Kepsek SMA 4 Kerinci Diduga Hanya Pencitraan dan Pembohongan Publik
    09 Kabar Baik, Pemkab Siak, Sampaikan Realisasi TKDD dan TB Tahun 2024 Temui Titik Terang
    10 Kapolres Siak Hadiri Peringatan Hari Buruh dan Penanaman Pohon di PT. KTU Astra Koto Gasib
    11 Pemerintah Kecamatan Mandau Mengelar Halal Bihalal Dan Silaturahmi
    12 Serikat Buruh PT Adei Plantation & Industry Menggelar Syukuran & Penanaman Pohon Bersama Kapolres Bengkalis
    13 Polres Siak Berhasil Amankan Aksi Unjuk Rasa Masyarakat dan Buruh Subkon PT. PHR Minas Secara Humanis, Kondusif
    14 Lepas Purna Tugas Kadisdukcapil, Wabup Siak : Terimakasih Atas Dedikasi Membangun Siak
    15 Rakor Karhutla Se-Provinsi Riau: Status Siaga Karhutla Ditetapkan, Semua Pihak Diminta Waspada
    16 Berantas Narkotika, Satresnarkoba Polres Rohul Amankan 277,35 Gram Ganja di Bangun Purba
    17 Puluhan Masyarakat Kampung Dayun, Gelar Aksi Damai, Terkait Tenaga Kerja
    18 Ribuan Massa Masyarakat Siak Bersatu Gelar Demontrasi Depan Kantor KPU dan Bawaslu
    19 Bahas Karhutla, Wabup Husni Rakor bersama Gubernur Riau
    20 Anak Hanyut di Pekan Tebih Telah Ditemukan Polsek Kepenuhan dan Tim Gabungan BPBD
    21 Koprasi Produsen Syariah Tunas Karya Sejahtera Gelar Rapat Anggota Tahunan 2024
    22 Miliki Sabu 100,61 Gram, Satresnarkoba Polres Rohul Ciduk Seorang Pelaku
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © GardaTerkini.com | Media Online | Bertindak demi Kebenaran